Biar Enggak Jerawatan Gegara Makeup, Coba Lakukan Double Cleansing dengan 3 Produk Ini!

By Dinda Tiara Alfianti, Selasa, 5 Desember 2023 | 08:30 WIB
Pilihan produk double cleansing (Bebeautiful)

Stylo Indonesia - Makeup menjadi salah satu hal yang diaplikasikan di wajah perempuan setiap hari.Namun, tentu makeup juga bisa membuat timbulnya jerawat ketika digunakan setiap hari.Agar hal tersebut tidak terjadi, kamu wajib untuk melakukan double cleansing setelah selesai beraktivitas.Double cleansing penting untuk dilakukan agar mencegah timbulnya jerawat, komedo, penggelapan warna bibir, iritasi mata hingga penuaan dini.Agar double cleansing dapat membersihkan makeup dengan sempurna, beberapa produk yang tepat perlu untuk kamu pilih.Khusus untuk Stylovers, berikut pilihan produk double cleansing rangkuman Stylo Indonesia:1. Cleansing Balm dan Cleansing Milk Theraskin

Cleansing Balm dan Milk Cleanser dari Theraskin (Theraskin)
Produk skincare yang satu ini bisa kamu pilih karena terjamin kualitasnya.Theraskin dikembangkan bersama dokter kulit yang tentunya sudah terpilih kandungan yang aman untuk kulit.Untuk kandungan dari Cleansing Balm, kita pakai Cocoa Butter, yang pastinya punya tekstur lembut, sehingga mampu meluruhkan make up tebal dan membersihkan wajah secara tuntas.

Hanya dalam 3 kali putaran, makeup waterproof, residu sunscreen yang menempel di kulit, hingga kotoran akibat polusi dan minyak berlebih, semuanya bisa dibersihkan tanpa membuat kulit kemerahan, sehingga cocok untuk kulit sensitif sekalipun.

Baca Juga: Manfaat Tak Terduga Double Cleansing untuk Merawat Kulit Wajah

 

Tak kalah dengan tekstur balm-nya, Milk Cleanser dari Theraskin juga mengandung Sunflower Seed Oil yang bisa membersihkan kotoran, debu, serta make up yang menempel pada kulit wajah sekaligus membuat kulit tetap lembap.2. Emina Sugar Rush Lip Scrub

Emina Sugar Rush Lip Scrub (Shopee)
Kamu juga bisa membersihkan sisa lipstik di bibir kamu menggunakan produk Lip Scrup dari Emina.Lip Scrub ini dapat memberikan kelembapan yang lebih lama pada bibir.Butiran scrub halusnya juga bisa membantu mengangkat sel kulit mati sehingga bibir bisa jadi lebih segar dan pink natural.3. COSRX Low pH Good Morning Cleanser

COSRX Low pH Good Morning Cleanser (Shopee)
Kamu juga bisa membersihkan sisa makeup di wajah menggunakan sabun cuci muka yang satu ini.Sabun muka dari brand asal Korea Selatan ini mengandung tea tree oil yang ampuh melawan bakteri penyebab jerawat.Jadi, jangan sampai malas untuk double cleansing ya, Stylovers! (*)