Tips Merawat Bulu Mata Agar Tetap Sehat dan Tak Mudah Rontok

By Annisa Suminar, Rabu, 7 Desember 2022 | 13:05 WIB
(ilustrasi) Tips Merawat Bulu Mata Agar Tetap Sehat dan Tak Mudah Rontok (freepik)

Stylo Indonesia - Tips merawat bulu mata agat tetap sehat dan tak mudah rontok perlu kamu ketahui nih, Stylovers!Untuk mendapatkan bulu mata yang indah, kamu perlu menerapkan tips merawat bulu mata agar tetap sehat dan mudah rontok. Ada beberapa tips merawat bulu mata agar tetap sehat dan tak mudah rontok yang mudah dilakukan. Beberapa tips merawat bulu mata agar tetap sehat dan tak mudah rontok bisa dimulai dengan memperhatikan kebiasaan makeup hingga asupan makanan sehari-hari. Dilansir dari Hellosehat, simak cara merawat bulu mata agar tetap sehat dan tak mudah rontok. 1. Tips Merawat Bulu Mata - Rutin Membresihkan Riasan MataTips merawat bulu mata yang pertama yang perlu kamu lakukan adalah dengan rutin membersihkan riasan mata secara lembut. Kamu harus memastikan bulu mata bersih dari sisa maskara atau lem bulu mata. Meskipun terbilang susah, namun lebih baik hindari menggosoknya terlalu kencang agar bulu mata tidak rontok. Lebih baik gunakan eye makeup remover yang dituangkan pada kapas kemudian usapkan secara perlahan pada area bulu mata. Baca Juga: Cantik Maksimal Anti Ribet, 3 Serum Bulu Mata dan Alis di Bawah Rp 100 Ribu

2. Tips Merawat Bulu Mata - Gunakan Serum Bulu MataSetelah memastikan bulu mata bersih dari kotoran, selanjutnya kamu bisa mengaplikasikan serum bulu mata. Yap, tak hanya kulit, namun bulu mata juga memerlukan serum agar tumbuh sehat dan tak mudah rontok. Kamu bisa memilih serum bulu mata dengan kandungan bimatoprost yang terbukti efektif membuat bulu mata sehat dan panjang.Dikutip dari Hellosehat, menurut dari buku terbitan StatPearls (2022), bimatoprost membuat bulu mata lebih tebal, panjang, dan hitam.3. Tips Merawat Bulu Mata - Penuhi Asupan ProteinSelain merawat bulu mata dari luar, ada baiknya juga merawat bulu mata dari dalam dengan memenuhi asupan protein. Dalam memanjangkan bulu mata, protein membantu membentuk keratin. Sebagai informasi, keratin merupakan protein yang bermanfaat untuk menyusun helai bulu mata, rambut dan kuku. Sebaiknya kamu memenuhi asupan protein harian sebanyak 65 gram. Beberapa asupan protein bisa kamu dapatkan dari ayam tanpa kulit, daging merah tanpa lemak, udang, kerang dan ikan-ikanan. (*)