Tips Belanja Kebaya Online dari Fashion Desainer, Pemilik Tubuh Gemuk dan Ramping Berbeda Trik!

By Dinda Tiara Alfianti, Rabu, 13 April 2022 | 16:25 WIB
Maudy Ayunda (Instagram Maudy Ayunda)

Stylo Indonesia - Tips belanja kebaya online adalah hal yang cukup banyak dipertanyakan oleh para perempuan.

Biar enggak zonk, kamu perlu banget untuk tahu bagaimana tips belanja kebaya online nih, Stylovers!

Khusus untuk Stylovers, Myrna Myura, Fashion Desainer langganan artis ini berbagi tips belanja kebaya online.

Menurutnya ada perbedaan cara memilih kebaya untuk pemilik tubuh gemuk dan pemilik tubuh yang ramping.

"Yang pertama itu desain dan cutting, untuk badan yang lebih berisi hindari cutting atau desain kebaya yang terlalu banyak detail," ungkap Myrna Myura saat diwawancarai Stylo Indonesia, beberapa waktu lalu.

Cuttingan yang lebih simpel bisa dipilih oleh pemilik tubuh gemuk agar membuat kesan ramping saat mengenakan kebaya.

"Pilih cutting yang lebih clean karena bila terlalu banyak detail, terlalu banyak volume, draping, itu bisa membuat badan kamu jadi tampak lebih bervolume," jelasnya.

Myrna juga menjelaskan cara memilih kebaya untuk perempuan yang memiliki tubuh ramping.

Baca Juga: 5 Tips Menjaga Kesehatan Kulit Selama Bulan Ramadan, Makin Glowing Saat Lebaran Nanti!

 

"Namun, kebalikan untuk kamu yang memiliki badan kurus atau slim, detail-detail dengan volume itu justru malah dibutuhkan, sehingga bisa membuat badan kamu terlihat lebih proporsional," kata Myrna.

Tak hanya itu, pemilihan warna juga jadi salah satu hal yang harus diperhatikan saat kamu ingin belanja kebaya secara online.

"Warna bisa disesuaikan dengan warna kulit kamu. Baik badannya slim atau big size harus sesuaikan warna kebaya dengan warna kulit," saran Myrna. (*)