Lagi Tren, Bakuchiol Justru Timbulkan Reaksi Alergi dan Iritasi? Ini Tanggapan Dermatolog!

By Diandra Jessica, Minggu, 23 Mei 2021 | 10:20 WIB
Lagi Tren Digunakan, Justru Bakuchiol Menimbulkan Reaksi Alergi dan Iritasi? Ini Tanggapan Dermatolog. (freepik.com)

Kolaborasi Stylo Indonesia X id.derms

Stylo Indonesia - Sebagian orang beralih menggunakan skincare yang mengandung bakuchiol daripada retinol.

Hal ini dikarenakan bakuchiol memiliki manfaat yang hampir sama dengan retinol, tetapi lebih ramah di kulit.

FYI, bakuchiol merupakan ekstrak dari benih tanaman Psoralea Corylifolia (Babchi) yang banyak tumbuh di India dan Cina nih, Stylovers.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Serum Wajah yang Ampuh Menghilangkan Jerawat di Bawah 100 Ribu!

Bahkan bakuchiol ini sangat cocok digunakan oleh Stylovers yang memiliki jenis kulit sensitif.

Bukan tanpa alasan nih Stylovers, bakuchiol bisa menjadi pilihan daripada retinol karena terdapat sifat less iritative.

Namun siapa sangka, kandungan yang sedang banyak diperbincangkan ini bisa saja menimbulkan reaksi alergi ataupun iritasi pada kulit.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Skincare Mengandung Bakuchiol yang Ampuh Hilangkan Jerawat dan Bikin Awet Muda!

Menurut dokter spesialis kulit dan kelamin di RS Dr. Suyoto Kementerian Pertahanan Jakarta yaitu dr. Ruri D. Pamela, SpKK ada dua hal yang perlu diperhatikan ketika Stylovers menggunakan bahan apapun pada kulit.

"Risiko iritasi atau alergi dapat timbul tidak selalu akibat bahan aktif bakuchiol atau bahan aktif lain dalam produk tersebut, namun bisa juga karena bahan pembawanya (vehiculum)," ujar dr. Ruri D. Pamela, SpKK saat diwawancarai oleh tim Stylo Indonesia.

Baca Juga: Kapan Harus Mengobati Jerawat ke Dokter? Ini Jawaban Ahli Dermatologi!

Sehingga pada dasarnya bakuchiol tetap bisa menimbulkan iritasi, namun perbandingannya lebih ringan daripada menggunakan retinol.

Sehingga jika Stylovers timbul reaksi kemerahan, gatal, perih, hingga bengkak setelah menggunakan bakuchiol, maka harus segera berkonsultasi kepada dokter spesialis kulit.

Baca Juga: Cara Memakai Obat Jerawat yang Benar Menurut Ahli, Bukan Asal Totol!

Nah, dalam penggunannya, dr. Ruri D. Pamela, SpKK menyarankan sebanyak sehari sekali dalam kurun waktu 2 pekan.

Namun jika dalam 2 pekan tidak terjadi masalah pada kulit, maka Stylovers bisa mengaplikasikan skincare berbahan bakuchiol sebanyak 2 kali dalam sehari.(*)