Mengagumi Keindahan Hutan Indonesia, Diana Hadisuwarno Berbagi Tips Tren Rambut di 2021

By Diandra Jessica, Kamis, 11 Maret 2021 | 15:09 WIB
Mengagumi keindahan hutan Indonesia, Diana Hadisuwarno berbagi tips tren rambut di 2021. (freepik.com)

Stylo Indonesia - Semenjak pandemi Covid-19 banyak orang yang lebih berani berkreasi dalam mengubah penampilan rambut.

Oleh sebab itu banyak salon di Indonesia yang menawakan beberapa model terbaru untuk potongan dan warna rambut nih, Stylovers.

CBD Professional mengahdirkan acara menarik secara virtual yaitu ‘Pitstop Virtual Learning bersama Diana Hadisuwarno’.

Baca Juga: Tren Potongan dan Pewarnaan Rambut yang Diminati Perempuan Sepanjang 2021

Pitstop Virtual Learning bersama Diana Hadisuwarno. (Dok. CBD Hair Institute)

Acara yang diadakan oleh CBD Hair Institute ini mengangkat tema "Wooden Contour", karena terinspirasi dari keindahan hutan yang ada di Indonesia nih, Stylovers.

Pitstop Virtual Learning bersama Diana Hadisuwarno ini diawali dengan teknik cutting yang menjadi hal penting dalam penampilan.

Sebab memiliki potongan rambut yang indah sesuai bentuk wajah akan mendorong penampilan semakin lebih baik.

"Untuk memotong rambut perlu memperhatikan beberapa teknik, mulai dari membuat layering, posisi tubuh client dan juga teknik pengangkatan rambut harus benar, kemudian tekstur rambut juga perlu menjadi perhatian untuk menyesuaikan potongan rambut client,” ujar Diana Hadisuwarno.

Baca Juga: Cara Terbaik untuk Menghilangkan Jerawat dan Beruntusan dengan Efektif

Setelah itu, Diana menjelaskan tentang pre-lightening untuk proses mengeluarkan pigmen yang berwarna gelap menggunakan krim bahan kimia tertentu.

Menurut Diana pada acara Pitstop Virtual Learning CBD Hair Institute bahwa jangan pernah ragu dalam menggunakan developer berbagai formula, demi menyesuaikan kondisi rambut.

Setelah pre-lightening, maka masuk ke sesi coloring oleh Diana Hadisuwarno yaitu wooden couture.

Baca Juga: Lagi Lelah Diajak Berhubungan Seksual? Inilah Cara Menolak dengan Lembut Tanpa Menyakiti Perasaan Pasangan

Diana mengkombinasikan warna cokelat dengan warna ash sebagai highlight dan bermain teknik air touch.

Nah untuk menyempurnakan tampilan rambut maka sangat diperlukan styling seperti blow ataupun curly.

Kegiatan yang diadakan oleh CBD Hair Institute ini akan berlangsung kembali pada 23 Maret 2021 dengan mengangkat tema “Violette Blush”.(*)