Stylo.ID - Busana yang feminin dan simpel menjadi pilihan paling favorit para wanita agar tampil modis saat kondangan.
Sehingga kamu bisa banget nih, Stylovers, untuk meniru inspirasi busana feminin simpel ala Nana Mirdad.
Yap, tampilan feminin simpel memang sering dipamerkan oleh Nana Mirdad di beberapa foto yang diunggah di akun Instagram pribadinya.
Beberapa gaya busana dari Nana Mirdad ini juga cocok banget untu kamu jadikan inspirasi tampil feminin dan simpel saat kondangan nanti.
Daripada penasaran, berikut inspirasi busana feminin simpel ala Nana Mirdad yang telah Dinda Stylo.ID rangkum untuk kamu.
1. Inspirasi Busana Kondangan yang Simpel dan Feminin ala Nana Mirdad - Setelan Batik
Batik menjadi salah satu pilihan paling aman nih, Stylovers, agar kamu tampil memesona saat menghadiri acara kondangan.
Agar terlihat simpel dan feminin kamu bisa meniru busana batik yang dikenakan oleh Nana Mirdad nih, Stylovers.
Nana Mirdad tampil sangat stylish saat memadukan blouse dan rok dengan motif batik yang berbeda sehingga gaya busananya terlihat makin modis dengan kain tradisional ini.
Baca Juga: 3 Warna Baju Tidak Boleh Dipakai ke Kondangan, Ini Alasannya
2. Inspirasi Busana Kondangan yang Simpel dan Feminin ala Nana Mirdad - Kaftan