Stylo Indonesia - Halo Stylovers! Ternyata mencukur bulu ketiak enggak boleh sembarangan, lho!
Apalagi kamu yang memiliki bulu ketiak lebat, mencukur bulu ketiak harus lebih diperhatikan agar urutannya benar.
Mencukur bulu ketiak dengan urutan yang benar dapat mencegah bulu ketiak tumbuh lagi dan menghindari ketiak hitam.
Nah, berikut Stylo sajikan urutan mencukur bulu ketiak yang benar agar bulu ketiak lebat bikin enggak percaya diri bisa hilang total.
Baca Juga: Rekomendasi Krim Perontok Bulu Ketiak, Aman Tanpa Rasa Sakit dan Luka!
1. Pilih Alat Cukur yang Cocok
Alat cukur sangat memengaruhi hasil cukur bulu ketiak, sehingga harus disesuaikan dengan area ketiak.
Alat cukur dengan pegangan yang bisa berputar dapat menyesuaikan bentuk lekukan pada area ketiak dan membantu mempermudah mencukur bulu ketiak secara menyeluruh.
2. Jadwalkan Waktu Mencukur
Kamu bisa seuaikan waktu mencukur bulu ketiak berdasarkan kebutuhan.
Baca Juga: Menghilangkan Bulu Ketiak, Begini Cara Pakai Kapur Sirih untuk Ketiak!
Misalnya pastikan mencukur bulu ketiak semalam sebelum kamu menghadiri acara penting atau di saat kamu akan mengenakan busana tanpa lengan.
3. Angkat Kulit Mati sebelum Mencukur
Kamu bisa melakukan eksfoliasi kimia atau fisik pada area ketiak sebelum mencukur bulu ketiak.
Kulit ketiak yang dieksfoliasi dapat membunuh bakteri, mengangkat kotoran, dan keringat, sehingga dapat mencegah iritasi atau hiperpigmentasi.
4. Gunakan Krim Pencukur
Kulit ketiak termasuk sensitif, penting untuk menggunakan gel pelembap atau krim khusus untuk mencukur.
Hal ini ditujukan agar mempermudah pisau cukur mengangkat rambut di ketiak tanpa resiko merobek kulit.
5. Cukur dengan Arah yang Benar
Rambut di area ketiak tumbuh dari berbagai arah, hindari mencukur di area yang sama secara berulangan kali dengan pisau yang tajam.
Tips agar mencukur ketiak secara optimal yaitu angkat lengan kamu dan cukur dari segala arah mulai dari atas, bawah, samping, lawan arah, untuk mendapatkan hasil akhir ketiak mulus.
Baca Juga: 3 Rekomendasi Krim Pemutih Ketiak di Bawah Rp 100 Ribu, Ampuh!
6. Perawatan Setelah Mencukur
Setelah mandi, pijat lembut dan secara perlahan area ketiak dengan handuk dan hindari mengeringkan area ketiak dengan cara digosok.
Kamu bisa juga mengoleskan krim atau gel untuk menenangkan dan menghindari iritasi pada area kulit ketiak yang sudah dicukur.
7. Rutin Menggangti Alat Cukur atau Pisau Cukur
Mencukur bulu ketiak dengan pisau cukur yang telah tumpul berisiko menimbulkan iritasi pada kulit.
Penting untuk mengganti pisau cukur secara rutin dan mencucinya dengan air hangat setelah dipakai agar melepaskan rambut sisa mencukur yang menempel di pisau cukur. (*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Borong Penghargaan Dangdut, Ayu Ting Ting Tampil Glamor Berbalut Dress Mini Berkilau
KOMENTAR