Stylo.ID - Ramai di jagad media sosial akan pemberitaan Laudya Cynthia Bella menjadi janda, pasca bercerai dengan Engku Emran, sang mantan kekasih LCB ternyata turut mengikut info tersebut.
Yap, mantan kekasih LCB, Raffi Ahmad turut prihatin atas apa yang terjadi dengan Bella.
Raffi mengungkapkan itu saat memandu sebuah acara bersama sang istri Nagita Slavina.
"Aku hari ini mendengar kabar yang kurang enak dari teman aku. Buat Mbak Laudya Cynthia Bella," kata Raffi seperti dikutip Kompas.com di kanal YouTube TRANS7 OFFICIAL, Selasa (07/07).
Raffi belum menyelesaikan kalimatnya, Nagita langsung menimpali.
"Mohon maaf itu bukan teman. Mantan pacar kamu," timpal Nagita.
"Tapi kan sekarang teman. Kamu cemburu?" ucap Raffi mempertanyakan reaksi Nagita.
"Enggak, ya kan teman aku juga," jawab Nagita.
Raffi pun mendoakan yang terbaik untuk kehidupan Bella.
"Aku boleh ngomong sesuatu? Buat Laudya Cynthia Bella aku mendengar berita di infotaiment, kemarin aku enggak berani nanya ke kamu ya aku takut mengganggu," tutur Raffi.
"Tapi setelah aku mendengar kamu memberi satu pernyataan ya aku mendoakan mudah-mudahan keputusan ini adalah keputusan yang terbaik dan aku selalu mendoakan mudah-mudahan kamu selalu dilindungi oleh Allah," tambahnya.
Saat Raffi menawarkan bantuan untuk Bella, Raffi langsung menjelaskan maksudnya agar sang istri tidak salah paham.
"Dan kamu juga bisa menjalani ke depannya lebih kuat. Kalau kamu ada apa apa kamu telepon aku aja, maksudnya buat ngobrol," ujar Raffi. (*) Cece/Stylo
Artikel ini telah tayang di star.grid.id dengan judul "Laudya Cynthia Bella Bercerai, Raffi Ahmad Langsung Tawarkan Bantuan ke Mantan Kekasih hingga Tuai Reaksi dari Nagita Slavina" Penulis: Hinggar
Peduli Keberlangsungan Hidup, ParagonCorp Ajak Masyarakat Terapkan Conscious Beauty
KOMENTAR