Baca Juga : Jenis Sepatu Heels yang Perlu Kamu Ketahui, Agar Tampilan Terlihat Lebih Feminin!
"Kalau noda susah hilang, bisa pakai sikat gigi baby yang halus agar kulit sepatu tidak rusak. Sabunnya juga harus dipilih yang lembut, bisa juga pakai sabun baby," kata Vivi.
Tak cukup sampai di situ, untuk membuat flat shoes kamu awet, kamu juga nggak boleh salah saat menjemur setelah mencuci sepatumu nih, Stylovers.
"Setelah dicuci dan dilap juga nggak boleh dijemur di matahari langsung, kalau bisa cukup dikeringkan di dalam ruangan saja, agar kulit sepatu tidak mudah mengelupas," saran Vivi.
Baca Juga : Atasi Bad Hair Day dengan 5 Rekomendasi Model Topi di Bawah Harga 150 Ribu Rupiah
Dan, Vivi juga menberikan tips bersihkan flat shoes kulit sintetis agar tetap awet adalah dengan tidak terlalu sering mencuci sepatu dengan air.
"Cukup dilap saja kalau kotor, selain itu kita bisa pakai pouch untuk menyimpan sepatu. Jadi, saat sudah dipakai, bisa disimpan di dalam pouch biar tetap bersih," katanya.
Baca Juga : Tips Fashion Wanita Bergaya Feminin ala Beby Tsabina dengan Pilihan Dress di Bawah 500 Ribu Rupiah!
Jadi, jangan sampai salah lagi ya, Stylovers saat mencuci flat shoes dengan bahan kulit sintetis favoritmu agar tetap awet! (*)