Botol Plastik Sekali Pakai Menyebabkan Jerawat? Ini Penjelasannya!

By Cerysa Nur Insani, Rabu, 22 Juni 2022 | 11:10 WIB
Botol Plastik Sekali Pakai Menyebabkan Jerawat? (Freepik)

Stylo Indonesia - Stylovers, apakah kamu sudah mendengar kabar bahwa botol plastik sekali pakai menyebabkan jerawat?

Kabar bahwa botol plastik sekali pakai menyebabkan jerawat ini mungkin membuat kamu agak bingung.

Dengan mengetahui apakah betul botol plastik sekali pakai menyebabkan jerawat atau tidak, Stylovers bisa mengetahui apa langkah yang harus dilakukan.

Dilansir dari acne.org.au, inilah penjelasan soal kabar botol plastik sekali pakai menyebabkan jerawat.

Yuk, simak penjelasan soal kabar botol plasti sekali pakai menyebabkan jerawat berikut ini!

Berdasarkan sebuah penelitian oleh Hatice Kaya Ozden MD dan Ayse Serap Karadag MD, Bisphenol A (BPA) bisa menjadi faktor perkembangan dan keparahan jerawat.

Penelitian ini dipublikasikan pada Journal of Cosmetic Dermatology.

BPA adalah unsur yang umumnya ditemukan pada plastik botol minum dan kemasan makanan sekali pakai.

Oleh sebab itu, mengurangi penggunaan plastik sekali pakai dan beralih ke wadah makanan serta minuman bebas plastik bisa jadi bermanfaat bagi Stylovers yang memiliki masalah jerawat.

Baca Juga: Converse Renew Canvas, Hadirkan Bagian Atas Kanvas dari 100% Polyester Botol Plastik Bekas

Penelitian ini membandingkan kadar BPA pada orang-orang yang mengalami masalah jerawat dengan yang tidak.

Ditemukan bahwa kadar BPA lebih tinggi pada urin pasien yang berjerawat.

Semakin tinggi kadar BPA-nya, semakin parah pula kondisi jerawat yang dialami.

Namun, penelitian ini masih dilakukan pada angka yang kecil, sehingga masih perlu dilakukan penelitian lebih jauh.

Jika Stylovers berniat mengurangi pemakaian plastik sekali pakai untuk mengurangi kondisi jerawat, jangan lupa untuk tetap menggunakan perawatan kulit untuk mengatasi jerawat, ya!

Stylovers juga bisa berkonsultasi dengan dokter kulit untuk menemukan solusi yang tepat dalam mengatasi masalah jerawat.

Nah, itu dia Stylovers penjelasan soal kabar bahwa botol plastik sekali pakai menyebabkan jerawat.

Apakah kamu masih sering menggunakan kemasan plastik untuk makanan dan minuman? (*)

#SemuaBisaCantik

Baca Juga: Diet Bisa Menyebabkan Jerawat, Simak Penjelasan Berikut Ini!