Stylo Indonesia - Sering terlewatkan, ternyata ada lho produk pilihan masker mata untuk menjaga area mata, Stylovers.
Karena pasti kamu terlalu sering merawat area wajah atau tubuh hingga lupa bahwa ada masker mata untuk menjaga area mata tetap oke.
Saat ini sudah banyak sekali pilihan masker mata untuk menjaga area mata agar tetap lembap dan juga sehat tentunya.
Apakah kamu juga tengah mengulik produk-produk pilihan masker mata untuk menjaga area mata?
Yuk intip beberapa diantaranya!
3 Pilihan Masker Mata untuk Menjaga Area Mata, Auto Check Out! - The Body Shop Drops Of Youth Bouncy Eye Mask
Pilihan masker mata untuk menjaga area mata yang bisa kamu coba pertama adalah dari The Body Shop Drops Of Youth Bouncy Eye Mask.
Diformulasikan dengan kandungan 3 plant stem cells yaitu edelweiss, sea holly, dan criste marine yang bisa membantu untuk mengurangi tanda penuaan di area mata dan selalu menjaganya agar tetap lembap dan bebas lelah.
Meski dinamakan eye mask, tapi produk ini juga bisa digunakan sebagai eye cream.
Baca Juga: Cerita Pertama Kali Berhijab Arum Cahya Putri: Mantap Berhijab Pasca Kelahiran Putri Pertama
Formulanya ringan, gampang menyerap dan pastinya gak akan ganggu tampilan makeup kamu! Penasaran? Kamu bisa dapatkan produk ini dengan harga Rp479.000
3 Pilihan Masker Mata untuk Menjaga Area Mata, Auto Check Out! - Garnier Hydra Bomb Eye Serum Mask
Kemudian lanjut ke pilihan masker mata kedua adalah Garnier Hydra Bomb Eye Serum Mask yang dibanderol dengan harga terjangkau, yakni Rp16.000 aja.
Diperkaya dengan Orange Extract dan juga Hyaluronic Acid yang bisa memberikan kelembapan serta kesegaran pada area mata yang lelah.
Penggunaan produk ini secara rutin bisa banget membantu mengatasi masalah kantung mata serta lingkaran hitam yang mengganggu penampilan.
Oh iya, masker mata dari Garnier ini juga telah dilengkapi dengan Cooling Effect yang bisa membuat temperatur pada wajah turun hingga -4C setelah penggunaan.
3 Pilihan Masker Mata untuk Menjaga Area Mata, Auto Check Out! - KAO Megrhythm Steam Eye Mask
Masuk ke rekomendasi yang terakhir ini ada masker mata dari KAO Megrhythm Steam Eye Mask.
Masker mata seharga Rp75.000 ini bisa memberikan relaksasi & kesegaran pada mata yang telah bekerja keras & lelah beraktivitas dengan teknologi uap hangat yang nyaman.
Baca Juga: Tren Skincare Anti-aging 2021: Microneedle Patch untuk Kantung Mata, Lebih Efektif?
Produk yang satu ini juga cukup unik karena akan memberikan rasa hangat di area mata hingga 40 derajat selama kurang lebih 20 menit.
Selepas menggunakannya, dijamin mata lelah kamu akan lebih segar dan tentunya jadi auto segar! (*)