Stylo Fashion Shopping Landscape Survey 2022: Fashion Enthusiast Pilih Selamatkan Lingkungan dengan Sustainable Fashion!

By Astria Putri Nurmaya, Selasa, 30 November 2021 | 16:27 WIB
Stylo Fashion Shopping Landscape Survey 2022: Fashion Enthusiast Pilih Selamatkan Lingkungan dengan Sustainable Fashion! (Freepik.com)

Sejalan dengan Ali Charisma, fashion desainer Susan Zhuang juga memberikan pendapatnya mengenai Sustainable Fashion.

"Kita perlu sesuatu komitmen dari kita sendiri, karena kita melihat fast fashion dengan harga yang murah tetapi kualitas tidak terlalu baik, jadi kita bisa dengan mudah membuang pakaian tanpa perasaan bersalah. Hal ini tidak sustainable/berkelanjutan secara keseluruhan." kata Susan Zhuang.

Susan Zhuang memberi saran agar fashion enthusiast lebih berhati-hati dalam membeli produk fashion yang dapat digunakan dalam jangka waktu lama, sehingga tidak menimbulkan limbah fashion.

Baca Juga: Stylo Fashion Shopping Landscape 2022, Survei Fashion Tahunan Untuk Marketplace dan Pelaku Bisnis Fashion dari Stylo Indonesia

"Misalnya kita membeli busana atau bahan baju, tapi kalau itu misalnya long lasting, kaya bahan linen atau katun organik, kita akan menggunakannya itu berulang kali, tidak jadi sampah. Jadi kita harus memilih busana yang akan kita beli dan pakai secara hati-hati." ujar Susan.

Nah, itu dia ulasan mengenai Sustainable Fashion dari Stylo Fashion Shopping Landscape Survey 2022.

Stylovers pastinya juga setuju dong dengan konsep Sustainable Fashion? (*)

#SemuaBisaCantik