Stylo Indonesia - Stylovers, sudah tahu belum apa penyebab jerawat di bibir dan cara mengatasinya dengan mudah?
Penyebab jerawat di bibir dan cara mengatasinya dengan mudah ini perlu diketahui agar Stylovers yang kerap mengalami jerawat di bibir bisa mengatasinya.
Dengan mengetahui apa penyebab jerawat di bibir dan cara mengatasinya dengan mudah, Stylovers dapat mengantisipasi dan mengatasinya dengan mudah.
Dilansir dari insider.com, inilah penyebab jerawat di bibir dan cara mengatasinya dengan mudah.
Baca Juga: Penyebab Jerawat di Leher, Perhatikan Kebiasaan Sepele Berikut Ini!
Yuk, simak apa penyebab jerawat di bibir dan cara mengatasinya dengan mudah berikut ini!
Penyebab jerawat di bibir kurang lebih sama seperti penyebab jerawat pada umumnya.
Yaitu pori-pori yang tersumbat ditambah dengan inflamasi pada pori-pori tersebut.
Munculnya jerawat juga bisa dipicu oleh perubahan hormon, pengobatan tertentu, pola makan, dan stres.
Namun, jerawat di bibir kemungkinan bisa dipicu oleh dua hal yang lebih spesifik berikut ini.
#1. Makanan Berminyak
Ketika sedang makan makanan berminyak, sejumlah minyaknya dapat berpindah ke kulit di sekitar bibir dan menyebabkan jerawat.
Membersihkan wajah dengan pembersih yang formulanya lembut bisa membantu membersihkan minyak tersebut dan mengurangi risiko munculnya jerawat.
#2. Lipstik
Lipstik, lip gloss, dan lip balm dapat menyumbat pori-pori di sekitar bibir dan menyebabkan jerawat.
Baca Juga: Penyebab Jerawat Gatal dan Cara Mengatasinya, Jangan Digaruk!
Jika kulit Stylovers rentan terhadap jerawat, pilihlah produk kecantikan yang formulanya non-comedogenic sehingga tidak menyumbat pori-pori.
Selain itu, berhati-hatilah menggunakan produk kecantikan bibir hingga ke kulit di atas bibir.
Menggunakan produk kecantikan bibir dengan tebal dapat menyumbat pori-pori.
Beberapa cara berikut ini dapat membantu jerawat di bibir lebih cepat sembuh:
#1. Jangan dipencet, karena dapat meninggalkan bekas.
#2. Bersihkan kulit menggunakan pembersih wajah berformula lembut dua kali sehari. Hindari melakukan scrub wajah.
#3. Kompres dengan handuk yang direndam dengan air hangat.
#4. Hindari menyentuh wajah karena bisa menambah kotoran yang menempel di kulit wajah.
Baca Juga: Penyebab Jerawat Makin Parah Selama di Rumah Aja, Ini Kata Dokter!
#5. Mandi setelah berkeringat untuk mencegah munculnya jerawat baru.
#6. Gunakan produk skincare dengan kandungan benzoyl peroxide atau salicylic acid untuk mengobati jerawat.
Nah, itu dia Stylovers penyebab jerawat di bibir dan cara mengatasinya dengan mudah. Selamat mencoba, Stylovers! (*)
#SemuaBisaCantik