Rekomendasi Skincare Green Tea untuk Kulit Berminyak di Bawah Rp 50 Ribu

By Livia, Kamis, 17 Juni 2021 | 16:00 WIB
Rekomendasi skincare green tea untuk kulit berminyak di bawah Rp 50 ribu. (freepik.com)

Stylo Indonesia - Punya banyak manfaat yang baik bagi wajah, nggak heran kalau rekomendasi skincare green tea untuk kulit berminyak dicari Stylovers. 

Dapat atasi minyak berlebih, pori-pori besar, komedo dan jerawat membuat rekomendasi skincare green tea untuk kulit berminyak semakin diminati Stylovers, bukan?

Mengerti kebutuhan Stylovers, kali ini Stylo akan memberikan rekomendasi skincare green untuk kulit berminyak yang bisa jadi pilihanmu. 

Rekomendasi skincare green tea untuk kulit berminyak yang Stylo pilihkan mudah didapatkan di pusat perbelanjaan dan online store. 

Selain mudah didapatkan, pilihan skincare green tea untuk kulit berminyak yang Stylo rekomendasikan memiliki harga terjangkau.

Berikut rekomendasi skincare green tea untuk kulit berminyak di bawah Rp 50 ribu.

Cobain yuk, Stylovers! 

Baca Juga: Rekomendasi Skincare Charcoal untuk Kulit Berminyak di Bawah Rp 50 Ribu

1. Rekomendasi Skincare Green Tea untuk Kulit Berminyak di Bawah Rp 50 Ribu: Garnier Pure Active Matcha De-Tox Foam

Garnier Pure Active Matcha De-Tox Foam. (shopee.co.id)

Garnier Pure Active Matcha De-Tox Foam bisa jadi sabun cuci muka pilihanmu untuk membersihkan dan mengatasi berbagai masalah kulit berminyak.

Mengandung matcha yang kaya akan antioksidan dan salicylic acid membantu mencegah dan mengatasi timbulnya jerawat pada kulit berminyak.

Selain itu, kandungan bahan alaminya membantu mencegah pori-pori besar, tersumbat, mencegah timbulnya komedo dan mengontrol minyak berlebih.

Perlu Stylovers ketahui, matcha dan green tea berasal dari tanaman teh yang sama, yaitu Camellia Sinensis hanya pengelolahannya saja yang berbeda. 

Busanya yang lembut dan melimpah membersihkan kulit wajah dari kotoran, minyak dan sisa makeup secara optimal.

Garnier Pure Active Matcha De-Tox Foam bisa didapatkan dengan berbagai ukuran sekitar 15 ribu hingga 30 ribu Rupiah. 

Baca Juga: Rekomendasi Skincare Tea Tree Oil untuk Kulit Berjerawat di Bawah Rp 50 Ribu

2. Rekomendasi Skincare Green Tea untuk Kulit Berminyak di Bawah Rp 50 Ribu: Viva Face Tonic Green Tea

Viva Face Tonic Green Tea. (shopee.co.id)

Viva Face Tonic Green Tea bisa jadi toner pilihanmu untuk merawat dan mengatasi berbagai masalah kulit berminyak.

Mengandung ekstrak green tea, tea tree oil dan allantoin efektif menyegarkan dan menjaga kelembapan kulit tanpa membuat wajah semakin berminyak.

Selain itu, paduan kandungan bahan alaminya membantu meringkas pori-pori, mencegah dan mengatasi timbulnya jerawat.

Stylovers dapat membeli toner ini dengan berbagai ukuran di minimarket, supermarket dan online store sekitar 7 ribu hingga 15 ribu Rupiah saja.

Baca Juga: Rekomendasi Skincare untuk Atasi Kulit Dehidrasi di Bawah Rp 100 Ribu

3. Rekomendasi Skincare Green Tea untuk Kulit Berminyak di Bawah Rp 50 Ribu: Citra Glow Recipe Juicy Sheet Mask Green Tea + Yuzu Orange

Citra Glow Recipe Juicy Sheet Mask Green Tea + Yuzu Orange. (shopee.co.id)

Jika Stylovers memiliki jenis kulit berminyak dan kusam, Citra Glow Recipe Juicy Sheet Mask Green Tea + Yuzu Orange bisa jadi pilihan untuk merawat kulit wajahmu secara optimal.

Sheet mask ini mengandung ekstrak green tea yang kaya akan antioksidan efektif mengontrol minyak berlebih dan antibakteri alaminya dapat mencegah timbulnya jerawat.

Kandungan yuzu orange membantu mencerahkan, melembapkan dan menyamarkan noda hitam.

Gunakan 1-2 kali seminggu secara rutin agar wajah senantiasa lembap, halus, cerah dan bebas kilap.

Citra Glow Recipe Juicy Sheet Mask Green Tea + Yuzu Orange bisa didapatkan di minimarket, supermarket, beauty store dan online store seharga Rp 17.500.

Selamat mencoba, Stylovers!(*)