Cara Tampil Modis dengan Tas yang Sesuai Bentuk Tubuh, Ini Tipsnya

By Grace Kencana Pranata, Senin, 17 Mei 2021 | 15:10 WIB
Untuk merawat tas anyaman, sebaiknya hindari membawa barang bawaan terlalu banyak (ucarecdn.com)

Cara Tampil Modis dengan Tas yang Sesuai Bentuk Tubuh, Ini Tipsnya - Tubuh Tinggi Kurus

Untuk kalian yang memiliki ukuran tubuh kurus dan tinggi, maka sebaiknya memilih tas backpack, tas ransel, tas selempang, maupun sebagainya dengan ukuran yang sedang atau tidak terlalu besar.

Nah, hal tersebut dipercaya akan membuat penampilanmu tetap menarik dan proporsional.

Jika kalian menggunakan tas dengan ukuran yang besar, selain akan membuat tampilanmu menjadi kurang menarik tapi juga akan menjadikanmu terlihat lebih kecil di bandingkan dengan tas besar yang di gunakan.

Baca Juga: Tips Menabur Garam Pada Hubungan yang Mulai Hambar, Bikin Percintaan Kembali Bergelora!

Cara Tampil Modis dengan Tas yang Sesuai Bentuk Tubuh, Ini Tipsnya - Tubuh Curvy

Bagi kalian yang memiliki tubuh gemuk alias berisi, sebaiknya hindari  pemilihan tas yang memiliki ukuran terlalu kecil ya.

Karena tas yang terlalu kecil akan membuat tubuhmu makin terlihat besar.

Jadi kalian bisa siasati dengan memilih tas yang berukuran yang agak besar dengan tali yang panjang, agar mengimbangi bentuk tubuh dan membuat penampilan jadi lebih oke.

Baca Juga: Battle Essence Toner Lokal Harga di Bawah 200 ribu Rupiah Kleveru VS Studio Tropik, Mana yang Paling Bikin Glowing?