Buka Puasa Sehat dengan Olahan Oatmeal, Cocok untuk Kamu yang Lagi Diet!

By Rina Suhandi, Selasa, 13 April 2021 | 16:15 WIB
Buka Puasa Sehat dengan Olahan Oatmeal, Cocok untuk Kamu yang Lagi Diet! (food.ndtv.com)

Dilansir Stylo Indonesia dari GridKids.id, berikut 2 resep menu olahan sehat dari oatmeal yang bisa kamu recook saat buka puasa, check it out!

1. Buka Puasa Sehat dengan Olahan Oatmeal, Cocok untuk Kamu yang Lagi Diet! - Oatmeal Smoothie

Oatmeal Smoothie (Pixabay)

Bahan:

1. Pisang (2 buah) kupas, iris, dan masukan ke dalam freezer

2. Oatmeal (200 gram)

3. Madu (1 sendok makan)

4. Sari kedelai atau susu rendah lemak (250 gram)

5. Perisa vanila (2 tetes)

Baca Juga: Buka Puasa dengan Minum Air Kelapa Ternyata Bisa Bantu Kembalikan Cairan Tubuh Selama Berpuasa, yuk Coba!

Langkah membuat:

1. Blender pisang dari freezer, oatmeal, madu, dan sari kedelai atau susu rendah lemak.

2. Blender sampai lembut dan halus.

3. Tambahkan perisa vanila. Aduk merata, oatmeal smoothie siap disantap.

Oh iya, kamu juga dapat menambahkan buah-buahan sesuai selera, seperti anggur, mangga, nanas atau yang lainnya.