Adapun buah-buahan yang sebaiknya tidak dikonsumsi saat akan minum obat di antaranya sebagai berikut:
1. Jeruk
Meskipun jeruk memiliki banyak kandungan vitamin C, tetapi ada baiknya buah ini sebaiknya tidak kita konsumsi sebelum meminum obat.
Karena jeruk yang bercampur dengan obat bisa membuat kerja otot terganggu.
Baca Juga: Tips Miliki Gigi Putih Bersih dengan Konsumsi 3 Buah Ini, Mudah Banget!
Selain itu kita juga akan merasa sangat mengantuk bahkan bisa menyebabkan halusinasi.
Selain itu, jenis jeruk Bali juga sebaiknya dihindari karena mengandung senyawa yang dapat memblokir gangguan di usus dari sejumlah obat seperti obat penurun kolesterol (statin), antidepresan, obat migrain, pengencer darah, obat tekanan darah dan obat diabetes.