Tips Menurunkan Kreatinin Tinggi yang Berpotensi Merusak Ginjal

By Novita Ibnati Awalia, Kamis, 17 Desember 2020 | 22:18 WIB
ilustrasi penyakit ginjal freepik (freepik)

Hindari konsumsi suplemen kreatin

Seperti yang kita tahu, kreatinin terbuat dari kreatin.

Sama halnya seperti kreatin alami yang ada di tubuh kita, kreatin dari suplemen juga menghasilkan kreatinin.

Oleh karena itu konsumsi suplemen kreatin dapat meningkatkan kreatinin.

Jadi, kurangi konsumsi suplemen kreatin ya, Stylovers.

Baca Juga: 3 Buah Mengandung Protein Tinggi yang Baik Dikonsumsi Saat Diet

Kurangi asupan protein

Protein dalam makanan ketika dimasak, panas dari api akan mengubah kreatin dalam masakan berprotein tersebut menjadi kreatinin sehingga dapat meningkatkan jumlahnya ketika dikonsumsi.

Makanan berprotein ini termasuk susu dan daging merah.

Daging merah mengandung jaringan otot hewan yang secara alami mengandung kreatin.