Mifthahul Jannah: Sukses Wujudkan Mimpi Menjadi Makeup Artist Setelah Sering Dibully Karena Warna Kulit #InspirasiCantik

By Livia, Jumat, 4 Desember 2020 | 12:15 WIB
Mifthahul Jannah: Sukses wujudkan mimpi menjadi makeup artist setelah sering dibully karena warna kulit #InspirasiCantik. (dok.pribadi)

Baca Juga: Asriyani Puteri: Berhasil Meniti Karier Sebagai Influencer Setelah Bergelut dengan Masalah Jerawat Sejak Kecil #InspirasiCantik

Membuat Konten Makeup Tutorial untuk Membantu Perempuan Berkulit Sawo Matang Tampil Lebih Cantik Setiap Saat #InspirasiCantik

Daripada berfokus mengubah diri sesuai standar kecantikan yang hanya memberi dampak negatif bagi hidupnya, Jannah memilih mengasah bakatnya untuk meraih cita-citanya sebagai makeup artist dan beauty content creator.

Semenjak mengenal makeup, Jannah semakin percaya diri dan mulai menemukan impiannya untuk menjadi seorang makeup artist.

Jannah mulai belajar makeup secara otodidak dengan menonton video makeup tutorial dari para beauty vlogger dan makeup artist di Youtube.

"Aku mulai belajar makeup secara otodidak ditambah sejak kecil aku hobi melukis hingga sering meraih juara satu setiap lomba melukis di lingkungan rumahku. Bagiku hal itu tidak terlalu sulit karena yang membedakan hanya dari melukis di kertas yang bidangnya rata kini berpindah ke wajah," ujar Jannah mengawali kisahnya.

Berawal dari masalah teman dan tetangga yang kesulitan menggunakan dan mencari produk makeup yang pas untuk perempuan berkulit sawo matang, Jannah menjadikan dirinya sebagai solusi.

“Setiap masalah pasti ada solusi, dengan masalah yang sama dan kecintaanku pada makeup, dari situlah awalnya aku terinspirasi membuat konten makeup tutorial untuk membantu teman dan tetanggaku cantik dengan pesona mereka sendiri,” ujar Jannah.

Berkat doa dan kerja keras Jannah, perempuan cantik yang hobi memotret ini berhasil menjadi freelance makeup artist.

Meski mengganggu pekerjaan utamanya sebagai freelance makeup artist, pandemi Covid-19 membuat tak membuat Jannah kehabisan ide untuk berkarir.

“Pandemi Covid ini sangat berdampak dengan pekerjaanku, jadi aku cari kesibukan lain seperti membuka usaha jasa titip makanan dan membuat konten makeup tutorial khusus untuk menginspirasi perempuan berkulit sawo matang agar bisa tampil cantik dan menarik setiap saat di akun Instagram pribadiku, @mifhtahjannah,” ungkap Jannah pada Livi Stylo.

Mifthahul Jannah. (dok.pribadi)