3 Cara Hilangkan Bekas Jerawat dan Bopeng yang Bisa Kamu Coba

By Grace Kencana Pranata, Rabu, 18 November 2020 | 15:40 WIB
3 Cara Hilangkan Bekas Jerawat dan Bopeng yang Bisa Kamu Coba (Freepik.com/Seva Levitsky)

Stylo Indonesia - Permasalahan kulit berjerawat yang dialami semua orang tak terhenti setelah jerawatnya kempes atau sembuh.

Pasca jerawat sembuh biasanya akan menimbulkan masalah baru yaitu kulit permukaan wajah yang memiliki bekas jerawat.

Bekas jerawat biasanya menghitam dan ada juga yang meninggalkan tekstur juga seperti bopeng atau kulit jerawat yang membentuk cekungan ke dalam.

Buat kamu yang sedang mencari cara menghilangkan bekas jerawat, Stylo Indonesia akan memberi kamu 3 tips jitu yang bakal berguna untuk menghilangkan bekas jerawat dan bopengnya. Penasaran apa saja? Simak artikelnya!

Baca Juga: Nia Ramadhani Singgung Video Syur Mirip Jessica Iskandar dan Justru Blak-blakan Sindir Sang Sahabat, Ada Apa?

Salah satu cara yang bisa kamu lakukan untuk menghilangkan bekas jerawat secara lebih cepat adalah dengan menggunakan masker, Stylovers.

5 Tips Mengatasi Jerawat Pada Kulit Kering Menurut Ahli Dermatologi (www.freepik.com)

Pilihlah masker wajah yang memang ditujukan untuk menghilangkan bekas jerawat dan gunakanlah secara rutin agar mendapatkan hasil yang maksimal.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Sabun Cuci Muka untuk Menghilangkan Bruntusan dan Jerawat di Bawah 100 Ribu Rupiah

Langkah selanjutnya yang juga nggak kalah penting adalah dengan menggunakan serum.

Hilangkan bekas jerawat dengan menggunakan serum khusus pencerah bekas jerawat yang menghitam dan gunakan pula serum yang dapat mengembalikan tekstur kulit wajahmu.

Langkah terakhir yang juga dapat kamu coba untuk menghilangkan bekas jerawat maupun tekstur berupa bopeng adalah dengan melakukan perawatan di klinik kecantikan, Stylovers.

Pilihlah klinik kecantikan yang terpercaya dan konsultasikan masalah kulit wajahmu terlebih dahulu, ya.

Baca Juga: Cara Mengatasi Jerawat Meradang dengan Pepaya, Ampuh Banget!

Beberapa perawatan di klinik kecantikan nggak hanya mampu hilangkan noda, namun juga dapat meratakan kembali tekstur wajah yang rusak akibat tumbuhnya jerawat.

Stylovers, itu dia pilihan perawatan wajah yang dapat membantu hilangkan bekas jerawat. Pernah coba salah satunya? (*)