3. Perawatan minyak kelapa untuk kuku rapuh
Stylovers bisa menggunakan campuran minyak kelapa dan bawang putih yang telah dihaluskan untuk merawat kuku yang rapuh.
Rendam kuku kedalam campuran kedua bahan tersebut lalu diamkan selama 15 menit lalu bilas dengan air suhu normal.
Setelah itu jangan lupa kenakan moisturizer.
4. Perawatan minyak kelapa untuk pertumbuhan kuku
Untuk menumbuhkan kuku, Stylovers bisa mencampurkan minyak kelapa dengan madu murni dan minyak bunga mawar.
Setelah ketiga bahan tadi tercampur rata, panaskan sebentar hingga campuran terasa hangat.
Rendam kuku kedalam campuran tadi selama 20 hingga 30 detik, lalu bilas.
Ulangi cara ini 3 sampai 4 kali seminggu untuk hasil yang maksimal.
Nah Stylovers, itu tadi DIY dari minyak kelapa untuk perawatan kuku murah meriah yang bisa dilakukan di rumah.
Selamat mencoba ya! (*)