1. Cara Cegah Munculnya Kerutan Pada Area Mata - Pakai Eye Cream
Salah satu cara cegah munculnya kerutan pada area mata adalah dengan menggunakan eye cream pada malam hari.
Eye cream penting untuk diaplikasikan pada area mata agar kulit tetap lembap dan terhindar dari kerutan.
Pilihlah eye cream yang bisa meningkatkan sirkulasi dan pertumbuhan sel baru seperti retinol, peptida dan asam hialuronat untuk mencegah penuaan dini.
Baca Juga: Cara Atasi Kerutan dengan 3 Bahan Alami yang Mudah Dilakukan Saat di Rumah Aja!
2. Cara Cegah Munculnya Kerutan Pada Area Mata - Aplikasikan Sunscreen atau Tabir Surya
Jika eyecream dipakai malam hari, maka saat siang kamu wajib menggunakan sunscreen atau tabir surya.
Tabir surya berperan penting untuk menjaga kulit dari kerusakan yang disebabkan oleh sinar UVA dan UVB.
Paparan sinar matahari jadi saah satu penyebab munculnya keriput pada area mata.
Untuk itu, penggunaan tabir surya adalah rutinitas yang wajib dilakukan meskipun kamu di rumah saja.