Inspirasi Style Hijab Untuk WFH Biar Tetap Semangat Meski Kerja di Rumah

By Annisa Suminar, Kamis, 24 September 2020 | 16:05 WIB
Inspirasi Style Hijab Untuk WFH Biar Tetap Semangat Meski Kerja di Rumah (kolase instagram.com)

Stylo Indonesia - Di tengah pandemi yang mewajibkan masyarakat untuk di rumah, inspirasi style hijab untuk WFH pun mulai diminati.

Pasalnya, style hijab untuk WFH menjadi sangat penting bagi hijabers untuk meningatkan mood meski bekerja di rumah aja.

Pilihan inspirasi style hijab untuk WFH pun kini sudah banyak ditemukan di sosial media khususnya dari para selebgram.

Baca Juga: Pilihan Model Atasan Hijab yang Bisa Dijadikan Pilihan Untuk Tampil Kece Saat Meeting Online

Tampil simpel jadi salah satu style hijab untuk WFH yang cukup banyak diminati.

Nah kali ini Stylo Indonesia akan memberikan beberapa referensi inspirasi style hijab untuk WFH biar tetap semangat meski kerja dari rumah.

Penasaran? Cari tahu yuk!

1. Inspirasi Style Hijab Untuk WFH - Piyama Hijab

Inspirasi Style Hijab Untuk WFH - Piyama Hijab (instagram.com/alfdns)

Style hijab untuk wfh yang pertama adalah piyama.

Kata siapa piyama tak bisa jadi style hijab untuk WFH?

Saat ini sudah banyak piyama hijab yang multifungsi, bisa digunakan untuk tidur bahkan saat WFH.

Baca Juga: Rekomendasi Model Hijab Instan yang Sedang Tren di Kalangan Hijabers, Simpel Anti Ribet!

Pilihlah piyama hijab dengan motif dan warna kesukaanmu agar meningkatkan mood kamu dalam bekerja.

Kamu bisa jadikan piyama style hijab untuk WFH karena kini tengah tren dan simpel.

2. Inspirasi Style Hijab Untuk WFH - Statement dengan Blus Motif

Inspirasi Style Hijab Untuk WFH - Statement dengan Blus Motif (instagram.com/meiraniap)

Kamu bisa membuat style hijab untuk WFH makin kece dengan menggunakan blus motif.

Blus motif bisa membuat tampilanmu jadi lebih berstatement namun tidak berlebihan.

Kamu bisa memadukan blus motif dengan celana dan hijab berwarna polos.

Baca Juga: Tips OOTD Pakai Hijab dan Masker ala Selebgram Richa Etika Ulhaq

3. Inspirasi Style Hijab Untuk WFH - Blazer atau Outer

Inspirasi Style Hijab Untuk WFH - Blazer atau Outer (instagram.com/indahnadapuspita)

Style hijab untuk WFH yang terakhir kamu bisa menggunakan blazer atau outer yang kamu miliki.

Luaran model outer atau blazer bisa jadi pilihan tepat untuk bikin style hijab untuk wFHmu semakin kece.

Pilihlah blazer berwarna lembut dan padkan dengan celana atau rok berwarna netral.

Agar tidak membosankan kamu bisa memilih hijab motif untuk jadi statement dalam tampilanmu. (*)