Stylo.ID - Menjaga kesehatan kulit tubuh, selain membersihkannya dengan mandi sehari dua kali dan mencuci tangan lebih sering untuk mencegah persebaran virus masuk ke tubuh, kamu juga bisa melembapkan kulitmu, Stylovers.
Kulit yang terjaga kelembapannya, tidak hanya diperuntukkan bagi kalian yang memiliki kondisi kulit kering.
Buat kamu yang memiliki kulit normal dan berminyak, juga perlu dijaga kelembapannya, Stylovers.
Di pasaran sendiri, kamu bisa menemukan berbagai macam jenis pelembap tubuh dengan harga yang bervariasi.
Berikut ini ada macam-macam perbedaan pelembap kulit sesuai dengan jenis kulit yang dilansir Stylo.ID dari Kompas.com berdasarkan penuturan dari Dr Eddy Karta, SpKK.
Yuk, kepoin perbedaanya.
Baca Juga: 14 Hari Langkah Kulit Sehat Day 12: Tips Memilih Sabun Mandi yang Sesuai untuk Jenis Kulit Tubuhmu!
14 Hari Langkah Kulit Sehat Day 13: Memilih Pelembap Sesuai Tipe Kulit Tubuh - Body lotion
Nah, losion tubuh atau sering juga dikenal body lotion, merupakan salah satu pelembab tubuh yang berfungsi menghidrasi tubuh dengan berbagai kandungan bahan aktif di dalamnya.
Akan tetapi perlu diingat Stylovers, karena kandungan minyaknya tidak terlalu banyak dibandingkan moisturizer-nya.
Hal ini membuat losion tubuh cocok digunakan untuk kamu yang memiliki jenis kulit berminyak dan normal.
Saat bekerja untuk melembabkan tubuh, losion tubuh juga bekerja dengan cara menarik uap air dan oksigen dari udara, Stylovers.
"Body lotion merupakan pelembab yang paling sesuai untuk kulit di iklim tropis," tukas dr Eddy.
14 Hari Langkah Kulit Sehat Day 13: Memilih Pelembap Sesuai Tipe Kulit Tubuh - Salep
Siapa yang mendengar kata salep, yang langsung terlintas di pikiran itu adalah obat oles?
Yap, memang selama ini sih, salep lebih sering dikenal sebagai obat yang bisa mengobati berbagai penyakit kulit.
Eits, ternyata fungsi salep enggak cuma sebagai obat, Stylovers!
Salep dapat mengobati kulit dengan cara melembabkannya.
Nah, di dalam salep biasanya terkandung mengandung petrolleum jelly, minyak, dan bahan pelembab.
Kombinasi semua bahan ini menyebabkan salep memiliki tekstur yang sangat berminyak dan terasa lengket ketika dioleskan ke kulit.
Baca Juga: 14 Hari Langkah Kulit Glowing Day 13: Ini Fungsi Face Mist Selain untuk Menyegarkan Kulit
14 Hari Langkah Kulit Sehat Day 13: Memilih Pelembap Sesuai Tipe Kulit Tubuh - Body butter
Bagi kamu yang merasa kulit tubuhnya kering dan bersisik, produk pelembap tubuh yang paling cocok untuk dipakai sehari-hari adalah body butter.
Nah Stylovers, body butter ini merupakan pelembap tubuh yang memiliki kandungan minyak dan pelembab yang sama banyaknya.
Perlu diingat, tekstur dari body butter masih sedikit agak berminyak dan sedikit lengket.
Baca Juga: 14 Hari Langkah Kulit Sehat Day 3: Ini Makanan Alami dengan Kandungan Vitamin yang Baik untuk Kulit
"Untuk jenis kulit berminyak sebaiknya hindari penggunaan body butter karena akan membuat kulit jadi lebih berminyak," katanya.
Cara body butter bekerja melembabkan dengan menangkap uap air dan oksigen dari udara dan "memerangkapnya" di lapisan teratas kulit.
Baca Juga: 14 Hari Langkah Kulit Sehat Day 2: Dapatkan Manfaat Kulit Sehat dari Sumber-Sumber Alami
Nah Stylovers, itu dia perbedaan pelembap tubuh yang produknya bisa dengan mudah kamu beli di pasaran.
Jangan lupa untuk membeli pelembap kulit tubuh sesuai kebutuhan ya! (*)
#SemuaBisaCantik