Cara yang Benar Merawat dan Menggunakan Soft Lens untuk Mata

By Grace Kencana Pranata, Selasa, 8 Oktober 2019 | 10:21 WIB
Cara yang Benar Merawat dan Menggunakan Soft Lens untuk Mata (internationalopticians.com)

Stylo.ID - Buat Kamu yang memakai soft lens atau akan memakai soft lens untuk sehari-hari, tentu harus mengetahui cara yang benar untuk merawat dan menggunakan soft lens.

Yap, hadirnya soft lens sebagai pengganti kacamata saat ini keberadaannya sangat disukai semua orang karena praktis dan tidak ribet menggunakan kacamata ketika beraktivitas.

Selain bentuknya yang simpel dan langsung menempel ke lensa mata, saat ini soft lens berwarna juga dijadikan sebagai aksesoris untuk mempercantik penampilan seseorang.

Baca Juga: Cara Bikin Kulit Kaki Halus dengan Scrub dari Gula, Gampang Banget!

Eits, tapi jangan lupa Stylovers untuk merawat dan menggunakan soft lens dengan cara yang benar, ya!

Soft lens yang menempel langsung di mata Kamu memerlukan perawatan khusus dan yang terutama yaitu kebersihan tangan serta tempat penyimpanan lensa yang baik.

Nah, berikut ini ada tahapan cara yang benar untuk merawat dan menggunakan soft lens untuk mata yang bisa Kamu kepoin.

Baca Juga: Cara Alami Menumbuhkan Kuku dengan Cepat, Coba Yuk di Rumah!

# Cara yang Benar Merawat dan Menggunakan Soft Lens untuk Mata - Cuci Tangan

Selalu cuci tangan Kamu dengan sabun cuci tangan yang lembut, bersihkan hingga ke sela-sela jari dan kuku.

Jangan cuci tangan dalam waktu singkat karena merasa tangan Kamu sudah berbusa.

Setelah tangan dicuci dengan sabun cuci tangan, kemudian bilas hingga bersih.

Keringkan tangan dengan handuk atau tisu bersih sebelum memegang soft lens.

Perhatikan kuku jari tangan sebelum menggunakan softlens, biasanya ibu jari dan jari telunjuk sering digunakan untuk mencopot dan memasang softlens.

Pastikan kuku ibu jari dan telunjuk tidak terlalu panjang dengan rutin memotongnya.

Baca Juga: Cara Benar Mencuci Baju Rajut agar Tidak Merusak Bentuk Aslinya

# Cara yang Benar Merawat dan Menggunakan Soft Lens untuk Mata - Gunakan Cairan Pembersih Soft Lens

Ketika akan memakai soft lens, tentu Kamu membutuhkan cairan pembersih soft lens untuk membersihkan dan merendam soft lens untuk membunuh bakteri dan kuman serta menghindari soft lens dari kondisi kering.

Pilih cairan pembersih soft lens yang berkualitas dengan memperhatikan fungsi dan kandungan yang ada di dalamnya.

Pastikan cairan pembersih soft lens tidak kedaluwarsa.

Baca Juga: Cara Benar Mencuci Topi Baseball agar Tidak Merusak Bentuk dan Warna

# Cara yang Benar Merawat dan Menggunakan Soft Lens untuk Mata - Membersihkan Soft Lens

Nah Stylovers, setelah jari tangan kamu bersih dan kering, tiba saatnya kamu untuk membersihkan soft lens.

Kamu bisa mengambil atau mencopot soft lens dari mata kemudian letakan di telapak tangan.

Teteskan cairan pembersih soft lens hingga semua bagian soft lens terendam, dengan gerakan perlahan, gosok soft lens selama 20 detik.

Kamu bisa membalik posisi cekungan soft lens agar semua bagian dapat terangkat kotorannya.

Setelah proses membersihkan selama 20 detik, angkat soft lens, kemudian buang sisa cairan pembersih yang tadi ada di telapak tangan.

Letakan kembali soft lens ke telapak tangan, lalu tuan cairan pembersih untuk proses membilas yang dilakukan selama 5 detik.

Baca Juga: Sering Pakai Lipstik, Ini Cara Merawat Bibir agar TIdak Hitam

# Cara yang Benar Merawat dan Menggunakan Soft Lens untuk Mata - Menyimpan Soft Lens

Setelah proses membersihkan dan membilas soft lens selesai, selanjutnya Kamu bisa menyimpan soft lens di tempat penyimpanan soft lens.

Isi tempat penyimpan soft lens dengan cairan perendam soft lens, kemudian letakan soft lens yang sudah dibersihkan tadi ke tempat penyimpanan soft lens.

Baca Juga: Cara Meredam Jerawat Kemerahan dengan Masker dari Buah Apel, Coba Yuk!

Pastikan soft lens terendam penuh dengan cairan khusus untuk merendam soft lens di tempat penyimpanan. (*)

#GridNetworkJuara